Hai, Sobat Sehat!
Puskesmas Janti memiliki program Intrik (Informasi Seputar Kesehatan)
Kali ini, kita akan membahas tentang bahaya merokok. Tahukah kamu bahwa rokok sangat berbahaya?
Rokok sangat berbahaya bagi tubuh karena mengandung banyak zat berbahaya seperti zat nikotin, zat karsinogenik, tar dan karbonmonoksida.
Apa saja bahaya merokok di rumah?
1. Asap rokok tidak hilang hingga 3 jam, residunya menempel pada furniture, karpet, dinding, baju, dan lain-lain.
2. Partikel asap rokok lebih kecil sehingga mudah berpindah ruangan meskipun pintu tertutup.
3. Asap rokok berada dalam nafas perokok, menempel di pakaian, rambut, kulit dan lain-lain sehingga kemanapun akan terbawa.
Adapun cara untuk mewujudkan rumah tanpa rokok, yaitu :
1. Beritahu teman dan anggota keluarga di rumah bahwa di rumah menerapkan smoke free home dan mintalah dukungan
2. Singkirkan korek api dan asbak
3. Mintalah tamu tidak merokok di rumah anda
4. Berikan contoh untuk tidak merokok, karena anak adalah peniru ulung
5. Cegah orang yang selesai merokok sebelum berganti pakaian untuk kontak langsung dengan keluarga termasuk bayi dan anak
6. Ganti pakaian atau mandi setelah merokok
Merokok di rumah akan sangat membahayakan bagi anak-anak. Berikut ini efek pajanan rokok bagi Anak:
1. Gangguan Kecerdasan (kognitif)
2. Tingkah laku lebih agresif dan suka menantang
3. Infeksi meningitis
4. Menurunkan proses penyembuhan luka
5. Infeksi telinga tengah
Selain itu, rokok dapat menyebabkan penyakit bagi anak seperti asma, limfoma, pneumonia, leukimia, dan bronkhitis.
Ayo lindungi anak kita dari asap rokok!
#staysafe, #stayhealth, and #staycare!
Yukk ikuti media sosial kami untuk mendapatkan
Instagram : @puskesmas_janti
Facebook : UPT Puskesmas Janti
Twiter : @PuskesmasJanti atau Puskesmas Janti Care
Youtube : Puskesmas Janti
Tik Tok : @janticare