LAPORAN KEGIATANWHATSONJANTI

MONITORING DAN BIMBINGAN TEKNIS KADER KESEHATAN JUNI 2022

 

Hai Sobat Sehat!

Petugas Puskesmas Janti melakukan Monitoring dan Bimbingan Kader Kesehatan di Wilayah Puskesmas Janti.

Kegiatan ini diselenggarakan di Kelurahan Tanjungrejo, Kelurahan Bandungrejosari, dan Kelurahan Sukun secara bergantian.

Seiring dengan meningkatnya kasus demam berdarah dengue (DBD) di Puskesmas Janti kami menyampaikan tetang pengertian DBD dan cara pencegahannya.

Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) juga menjadi pembahasan karena pada bulan Agustus 2022, kegiatan ini akan dilakukan serempak, untuk itu perlu adanya breifing sebagai persiapan.

Stunting juga merupakan masalah nasional yang harus ditangani, sehingga kader kesehatan perlu teliti dalam melakukan pengukuran.

Kegiatan ini bertujuan untuk memonitoring kegiatan posyandu dan meningkatkan pengetahuan kader kesehatan.

Jangan lupa, Lakukan pemberantasan sarang nyamuk (PSN) dengan 3M plus dimanapun sobat sehat berada ya!

#staysafe#stayhealth, and #staycare!

Yukk ikuti media sosial kami untuk mendapatkan informasi seputar pelayanan dan kesehatan:
Website : puskjanti.malangkota.go.id
Instagram : @puskesmas_janti
Facebook : UPT Puskesmas Janti
Twiter : @PuskesmasJanti atau Puskesmas Janti Care
Youtube : Puskesmas Janti
Tik Tok : @janticare

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *